RF Microneedling: Perawatan Revolusioner untuk kamu yang ingin kulit sehat dan kencang!
RF Microneedling adalah sebuah Radio Frequency Treatment yang menggunakan microneedling untuk merangsang produksi kolagen dan memperbaiki tekstur kulit. Microneedling menggunakan jarum-jarum mikro untuk menciptakan luka kecil di kulit, sedangkan gelombang RF memberikan panas ke lapisan dalam kulit untuk mempercepat regenerasi dan pengencangan kulit.
Teknologi kecantikan modern ini sangat efektif dalam mengatasi berbagai masalah kulit, termasuk perawatan bekas jerawat, pengencangan kulit tanpa operasi, perawatan pori-pori besar, collagen stimulation, dan skin tightening. Dibandingkan dengan microneedling biasa, RF Microneedling memberikan hasil yang lebih cepat dan lebih baik dalam meremajakan kulit.
Bagaimana Cara Kerjanya?
Secara garis besar, proses RF Microneedling melewati dua mekanisme utama yang diantaranya adalah:
- Microneedling:
Jarum yang berukuran mikro akan menusuk permukaan kulit, membuat luka-luka kecil yang menarik collagen stimulation (stimulasi produksi kolagen) dan elastin baru.
- (RF) Radio Frequency Treatment:
Setelah jarum masuk ke lapisan kulit yang lebih dalam, gelombang RF dilepaskan untuk menghasilkan panas. Panas inilah yang akan merangsang regenerasi kulit, mempercepat penyembuhan dan meningkatkan kekencangan kulit.
Hasil dari kombinasi kedua mekanisme inilah yang akan memperbaiki tekstur kulit lebih cepat dibandingkan dengan microneedling biasa dan jenis non-surgical facelift lainnya.
5 Manfaat RF Microneedling
Berbagai manfaat dari perawatan wajah satu ini diantaranya adalah:
- Skin Tightening (Mengencangkan Kulit)
Panas dari RF akan membantu merangsang produksi kolagen di lapisan kulit yang lebih dalam, hal ini akan memunculkan efek pengencangan kulit yang lebih efektif dan signifikan. - Perawatan Pori-pori Besar
Radio frequency treatment satu ini akan membantu proses pengecilan pori-pori yang membesar, memberikan tampilan kulit baru yang lebih bersih dan halus.
- Collagen Stimulation (Menstimulasi Kolagen)
Karena kolagen yang distimulasi dengan efektif, perawatan ini juga dapat membantu mengencangkan kulit sehingga garis atau kerutan yang ada di wajah dapat terlihat lebih halus. - Perawatan Bekas Jerawat dan Luka
RF Microneedling juga membantu merangsang regenerasi kulit dan meningkatkan perbaikan jaringan yang akan berdampak pada hilangnya bekas jerawat maupun luka yang ada pada wajah. - Mencerahkan Kulit
Dengan memperbaiki tekstur kulit dan meningkatkan sirkulasi darah, RF Microneedling membuat kulit tampak lebih cerah dan sehat.
Bagaimana prosedur perawatan?
Secara umum, pelaksanaan perawatan RF Microneedling dilakukan dalam beberapa tahap sebagai berikut:
- Konsultasi dengan Dokter: Kamu akan melakukan diskusi dua arah dengan dokter yang akan melakukan perawatan untuk mengecek apakah kulit kamu cocok dan memberikan penjelasan mendetail tentang efek ketika prosedur maupun pasca prosedur
- Pembersihan dan Anestesi: Anestesi topikal akan dioleskan pada daerah yang akan dilakukan perawatannya untuk membuat kamu lebih nyaman selama prosedur
- Proses RF Microneedling: Prosedur perawatan akan dimulai pada area yang telah kamu sepakati dengan dokter di tahap konsultasi
- Aplikasi Serum atau Masker: Dalam beberapa kasus, setelah prosedur dokter akan mengaplikasikan serum atau masker guna mempercepat proses penyembuhan area yang diobati
- Penjelasan Perawatan Pasca Treatment: Setelah semua selesai, kamu akan dijelaskan mengenai perawatan apa saja yang akan kamu butuhkan setelah prosedur. Biasanya, saran-saran sederhana seperti tidak memakai make up selama 24 jam atau menggunakan sunscreen untuk membantu mempercepat proses penyembuhan.
Perbedaan RF Microneedling dan Microneedling Biasa
Faktor | RF Microneedling | Microneedling Biasa |
Teknologi | Kombinasi microneedling dan frekuensi radio | Hanya microneedling |
Efek pada Kulit | Merangsang kolagen lebih dalam, mengencangkan kulit | Merangsang kolagen, tetapi tidak memberikan efek pengencangan yang kuat |
Pemulihan | Lebih cepat karena panas RF mempercepat penyembuhan | Bisa lebih lama karena luka yang dihasilkan lebih dalam |
Hasil | Lebih cepat dan lebih dramatis | Hasil lebih bertahap |
Cocok untuk | Kerutan, bekas jerawat dalam, pengencangan kulit | Pori-pori besar, bekas jerawat ringan |
RF Microneedling lebih unggul dalam hal perawatan bekas jerawat, pengencangan kulit tanpa operasi (Skin Tightening), perawatan pori-pori besar, Collagen Stimulation, dan peremajaan yang lebih dalam dibandingkan microneedling biasa.
Berapa Sesi yang dibutuhkan untuk Hasil Maksimal?
Sebagai salah satu non-surgical facelift yang paling efektif, jenis perawatan satu ini tidak membutuhkan terlalu banyak sesi untuk mendapatkan hasil yang maksimal dan memuaskan. Hal ini juga tergantung dengan tujuan melakukan perawatan itu sendiri yang dibagi menjadi:
- Peremajaan kulit dan mencerahkan: 2-3 sesi dengan jarak 4-6 minggu sekali.
- Bekas jerawat dan luka: 3-5 sesi dengan jarak 4-6 minggu sekali.
- Pengencangan kulit: 3-6 sesi dengan jarak 4-6 minggu sekali
Biasanya, perbedaan terhadap area yang dilakukan perawatan mulai akang terlihat dalam 2 minggu sampai 1 bulan pertama, namun walaupun begitu sesi-sesi selanjutnya tetap harus kamu ikuti ya demi hasil yang benar-benar maksimal.
Apakah RF Microneedling aman untuk kulit sensitif?
Aman atau tidaknya perawatan ini tidak dapat kamu tentukan hanya berdasarkan intuisi kamu atau hanya menebak saja. Sangat disarankan untuk berkonsultasi ke dokter atau klinik kecantikan terpercaya terlebih dahulu seperti JPP Skin Laser Clinic sebelum kamu memutuskan untuk melakukan perawatan RF Microneedling. Karena perawatan ini memiliki efek samping ringan yang belum tentu jenis kulit kamu dapat mengatasinya seperti kemerahan atau bengkak ringan pada area yang diobati atau sensasi kesemutan sementara.
Oleh karena itu kamu harus memastikan jenis kulit kamu serta kecocokannya dengan perawatan yang menggunakan teknologi kecantikan modern seperti ini terlebih dahulu. Karena beberapa orang dengan infeksi kulit aktif seperti jerawat parah, eksim atau rosacea akut kurang disarankan untuk melakukan perawatan ini.
Tapi kamu jangan khawatir, JPP Skin Laser Clinic siap membantu kamu mengecek dan memastikan kondisi kulit kamu. Kamu dapat berkonsultasi dengan dokter profesional dari JPP Skin Laser Clinic secara gratis hanya dengan membuat janji temu dibawah ini. Tunggu apa lagi, dapatkan wajah cantik impian kamu tanpa harus membayar dengan harga yang fantastis bersama JPP Skin Laser Clinic. Sampai jumpa di klinik ya!